Dalam membuat atau mendesain sebuah website, seringkali kita beranggapan bahwa sitemap merupakan hal yang tidak terlalu penting untuk ditampilkan dalam sebah website. Padahal apabila kita membuat sitemap di website akan dapat memberikan keuntungan-keuntungan bagi pengunjung website dan juga kita sebagai pemilik website. Berikut ini adalah beberapa alasan mengapa sitemap penting bagi website yang akan kita buat atau desain.

1. Navigasi
Secara harfiah dapat dikatakan bahwa sitemap adalah peta dari website. Pada saat pengunjung menelusuri website kita, tentunya mereka telah membuka atau mengunjungi beberapa halaman yang terdapat di website kita, kalau kita menyediakan sitemap di website kita, hal itu akan memudahkan mereka untuk kembali ke halaman yang sebelumnya telah mereka buka hanya dengan melihat sitemap yang ada di website kita.

2. Menyampaikan Tema Website
Pada saat pengunjung website melihat sitemap yang terdapat di website, itu akan mempermudah pengunjung untuk mengetahui tema atau gambaran dari website kita tanpa membaca keseluruhan isi atau konten website kita, sehingga dengan mudah mereka menyimpulkan bahwa website kita adalah yang mereka cari karena sesuai dengan tema yang mereka butuhkan.

3. Optimasi Website di Search Engine
Ketika kita membuat sitemap di website, kita telah membuat satu halaman yang berisi link ke setiap halaman yang ada di website kita. Hal ini akan mempermudah search engine untuk mengindeks website kita sesuai dengan apa yang terdapat di sitemap yang telah kita buat.

4. Terstrukur dan Relevan
Dengan adanya sitemap maka website kita akan terlihat lebih terstruktur dan memiliki relevansi atau hubungan yang kuat antar halaman maupun menu-menu yang terdapat di website kita. Hal ini tentunya akan memudahkan kita menyusun tulisan-tulisan maupun menu-menu secara tersruktur sesuai dengan apa yang menjadi tema website kita yang tentu saja memudahkan pengunjung untuk mencari apa yang mereka butuhkan  dari website kita tersebut.